Weekend Polres Lamongan Tingkatkan Pengamanan di WBL 

Berita168 Dilihat

Lamongan, Mediabangsanews.com || Polres Lamongan menggelar pengamanan di Wisata Bahari Lamongan (WBL) pada Minggu pagi (16/06). Petugas Pengamanan Obyek Vital (PAM Obvit) dan anggota Polsek Paciran diterjunkan untuk menjaga keamanan di dua destinasi wisata utama, yakni WBL dan Maharani Zoo.

Langkah ini diambil sebagai tindakan preventif untuk mengantisipasi tindak kejahatan di area wisata tersebut. Selain melakukan pengamanan, petugas juga memberikan himbauan kepada para pengunjung untuk lebih waspada terhadap barang bawaan dan menjaga anak-anak yang bermain di area wisata.

“Dengan kehadiran petugas kepolisian, diharapkan keamanan, kenyamanan, dan kondusifitas di wilayah ini dapat terjaga dengan baik,” ujar Kapolsek Paciran, AKP Achmad Purnomo, S.H. Ia menambahkan bahwa kegiatan ini rutin dilaksanakan oleh personil untuk memastikan pengunjung merasa nyaman selama menikmati liburan di WBL dan Maharani Zoo.

Baca Juga  Kantor Pusat BMT Mandiri Sejahtera Karangcangkring Lepas Keberangkatan 259 Jamaah Umrah

Kehadiran petugas di lokasi wisata ini disambut positif oleh pengunjung, yang merasa lebih aman dan terlindungi saat berlibur bersama keluarga.

(Zam/ Adi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *