Pekan Kedua Awal Tahun 2026, Pemancing Asal Tanah Landean Tenggelam di Waduk Gogor.

Berita42 Dilihat
Gambar iluatrasi

GresikMediabangsanews.com

Pekan kedua di awal tahun 2026 kembali menyisahkan kesedihan bagi warga Dusun Landean. dikabarkan tenggelam di Waduk Desa Wonorejo saat sedang melakukan aktifitas memancing pada Minggu 18/01/2026

Diketahui identitas korban bernama Budi (52) warga Dusun Landean, Dusun Tanah Landean, Kecamatan Balongpanggang, Kabupaten Gresik

Menurut keterangan BND (43) yang saat itu juga menjalankan aktifitas mancing di lokasi yang sama. Korban Budi (52) diduga terpeleset dari tepi waduk sebelum terjebur ke dalam air.

“mungkin ia (Budi Red) tadi saat mancing di tepi waduk terpeleset lalu terjebur” Ucapnya

BND melanjutkan ketika kejadian saya berada di sisi barat waduk ketika kejadian. “saat kejadian sata langsung ke lokasi namun keadaan sudah tak bernyawa lagi” Jelasnya

Setelah mendengar kejadian tersevut anggota Polsek Balongpanggang yang sedang piket mendatangi lokasi. Setelah melakukan pemeriksaan awal di lokasi kemudian jenazah korban diantar ke rumah duka untuk segera di makamkan

Kemudian Petugas yang menangani kasus ini mengingatkan kepada masyarakat yang ingin beraktivitas di sekitar waduk untuk selalu memperhatikan keamanan. Khususnya saat berada di tepi air yang cenderung licin dan memiliki kondisi bawah permukaan yang tidak terlihat jelas, sehingga berpotensi membahayakan keselamatan.

(Tim)