Warga Desa Pucung Mengeluh…! Rumahnya Roboh Namun Bantuan Dari Pemerintah Tak Kunjung Datang.

Berita127 Dilihat

GresikMediabangsanews.com

Nasib pilu dialami oleh Tasrip warga Desa Pucung, Kecamatan Balongpanggang, Kabupaten Gresik bagaimana tidak rumahnya roboh namun bantuan dari Pemerintah tak kunjung tiba.

Perlu diketahui bersama Tasrip yang kesehariannya bekerja sebagai buruh tani dan di hari tua harus menerima kenyataan pahit pasalnya rumah yang di jadikan tempat tinggal sehari- hari pada 12- Desember- 2025 roboh yang diakibatkan oleh lapuk karena di makan rayap. Meski rumahnya roboh namun Tasrip tidak pernah mendapat bantuan dari Pemerintah sama sekali.

Menurut informasi  Tasrip untuk bertahan hidup bekerja sebagai buruh tani dan menyewa lahan. Meski dengan kondisi pas- pasan Tasrip tak punya pilihan lain untuk bertahan hidup dengan kemampuan seadannya.

Tasrip mengungkapkan dirinya sudah berulang- ulang kali mengajukan permohonan bantuan kepada Pemerintah melalui berbagai pihak yang di dikenalnya.

“Selain pengajuan lewat Rekan atau kerabat yang saya kenal. Pihak Desa juga pernah mendata saya sebagai warga kurang mampu. Namun hingga kini tak satu pun bantuan yang terealisasi. Ungkapnya Pada Minggu 14/12/2025

Menurut pengakuan Tasrip, ia telah berulang kali mengajukan permohonan bantuan kepada pemerintah melalui berbagai pihak yang ia kenal. Bahkan, pihak desa disebut sudah pernah mendata dirinya sebagai warga kurang mampu. Namun hingga rumahnya roboh, tak satu pun bantuan terealisasi. 14/12/2025

Lanjut dikatakan Tasrip selama ini saya tidak pernah mendapat bantuan apa pun. Hanya sekali pada waktu era Pak Presiden Joko Widodo. Setelah itu tidak pernah dapat lagi. Jelasnya

Masih dikatakan Tasrip kondisi rumah saya sekarang sudah seperti ini pak. Kini saya tidak berani lagi tinggal di simi takut akan ambruk. Katanya sembari berurai air mata.

Tasrip juga menambahkan yang rumahnya bagus dari pada rumah saya dan memiliki usaha dan tergolong mapan justeru rutin menerima bantuan sosial dari Pemerintah. Celetuknya

Walau Pemerintah Desa Pucung terkesan abai, akan tetapi warga sekitar sebut saja Iswayudi malah menunjukan kepedulian dengan turun tangan langsung membantu membersihkan puing- puing reruntuhan rumah Tasrip.

hingga berita ini di tayangkan Kepala Desa Pucung Choirul Anam belum memberikan keterangan apapun. Saat di konfirmasi wartawan melalui chat berbasis aplikasi whatsaAp lebih memilih diam.

(Adi)