Di Tinggal Ke Posyandu, Rumah Warga Di Desa Putat Lor Menganti Di Acak Acak Maling

Berita187 Dilihat

GresikMediabangsanews.com

Rumah seorang warga di Desa Putat lor Rt 03 Rw 01 Kecamatan Menganti Kabupaten Gresik di bobol maling. Pelaku mengacak acak seluruh isi rumah.

Kejadian pembobolan rumah milik Korban Ismawati (42) diduga dilakukan pelaku saat ditinggal korban ke posyandu.

Pembobolan rumah tersebut diketahui korban saat pulang dari posyandu sekira pukul 11.00 WIB. Korban melihat pintu rumah beserta jendelanya terbuka dan kondisi didalam rumahnya pun acak acakan.

Kapolsek Menganti AKP Moch Dawud menjelaskan, sesuai dengan keterangan dari korban, sekira jam 08.00 Wib korban Ismawati (42) pergi ke posyandu, rumah dalam keadaan kosong tidak ada orang dan semua pintu rumah pun telah di kunci.

Baca Juga  Pemerintah Kecamatan Gelar Sosialisasi Perijinan Bagi Pelaku Usaha Se-Kecamatan Kedamean

“Sekitar jam 11.00 Wib Korban pulang dan melihat rumah pintunya terbuka dengan jendela slotnya rusak, pintu kamar juga rusak serta rumah korban sudah dalam keadaan acak acakan”, jelasnya.

“Mengetahui rumahnya telah dibobol maling, korban langsung melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Menganti kemudian jajaran Polsek Menganti langsung mendatangi Tempat kejadian perkara (TKP) untuk melakukan penyelidikan”, ujar Kapolsek AKP Moch Dawud.

Lebih lanjut Kapolsek Menganti AKP Moch Dawud menyampaikan, diduga Pelaku masuk ke rumah korban dengan cara merusak slot jendela dan pintu kamar kemudian mengacak acak isi rumah dan mengambil barang milik korban.

“Dalam kejadian pencurian tersebut korban kehilangan uang tunai Rp. 5 juta rupiah, satu buah HP merk Vivo warna hitam dan Kyoto warna putih”, ungkapnya.

Baca Juga  Anggota Polsek Babat Memonitoring secara intensif di kantor PPK dan Kantor Panwascam Kecamatan Babat

“Kejadian ini Pelaku melakukan perbuatan tindak pidana pencurian dengan pemberatan, Sebagaimana di maksud dalam pasal 363 KUHP” ungkapnya.

“,Pihak kepolisian telah melakukan penyelidikan dengan mencari rekaman CCTV di sekitar TKP dan akan terus melakukan penyelidikan lebih lanjut sesuai SOP”, pungkasnya.

(Moh/ Adi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *