Gresik, Mediabangsanews.com
Kepala Desa Karangan Kidul Sadi Purwanto pada Rabu 11/09/2024 secara resmi melantik Moh. Alwi Dahlan sebagai perangkat Desa Karangan Kidul yang akan menduduki jabatan sebagai kaur Keuangan.
Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan tersebut di laksanakan di Balai Desa Karangan Kidul, Kecamatan Benjeng, Kabupaten Gresik dan dihadiri oleh Kepala Desa Karangan Kidul dan perangkat Desanya Serta Forkopimcam Benjeng diantaranya: Camat Benjeng Nurul Fuad, Kapolsek Benjeng AKP Alimin Tunggal, Danramil Benjeng Kapten inf Mashudi.
Tampak hadir Sekertaris Kecamatan Sudarmanto, Panitia P3D Karangan Kidul, Ketua DPD dan Anggotanya, LPMD, RT, TP PKK, BUMDes, Karang Taruna, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat.
Pada Kesempatan tersebut Kepala Desa Karangan Kidul Sadi Purwanto mengucapkan selamat atas terpilihnya Moh. Alwi Dahlan sebagai perangkat Desa Karangan Kidul yang baru dan akan mengisi jabatan Kaur Keuangan. Ucapnya
Lanjut Sadi Sehabis dilantik pada hari ini Moh Alwi sudah resmi menjadi keluarga besar Pemerintahan Karangan Kidul. Dan semoga bisa menjalankan tugasnya sesuai dengan tupoksinya dengan amanah dan propesional.
“Perangkat adalah mitra kades yang merupakan garda terdepan dalam membantu kades dalam memajukan Desa untuk diharapkan agar segera bisa beradaptasi dengan perangkat yang sudah senior untuk bersinergi”, ujar kades Sadi Purwanto.
Pada kesempatan tersebut Danramil Benjeng Kapten Inf Mashudi memberikan pesan kepada perangkat terpilih agar bisa menjalankan tugasnya dengan baik dan secara profesional karena jabatan yang diemban sebagai Kaur Keuangan sangatlah rawan, pesannya.
“Lakukan tugas jabatan sebagai Kaur Keuangan ini secara PRIMA (Profesional, Integratif, Modern dan Amanah), bantu kades dan perangkat yang lain, saling bersinergi dalam memajukan desa karangan kidul”, ujar Danramil Mashudi.
“Selamat sudah terpilih menjadi perangkat yang baru segera laksanakan tugas sesuai sumpah yang sudah diucapkan,” tutupnya.
Sementara Camat Benjeng Nurul Fuad pada kesempatan tersebut juga mengucapkan selamat atas terpilihnya Moh. Alwi Dahlan sebagai Kaur Keuangan desa karangan kidul yang baru dan saya ucapakan terimakasih kepada kades dan juga tim Penjaringan Penyaringan Perangkat Desa (P3D) yang telah dilaksanakan secara transparan aman dan adil, ujarnya.
“Kepada perangkat yang baru yakni Moh Alwi Dahlan yang baru dilantik, ini adalah awal dari perjalan dalam mengabdi kepada masyarakat, pahami dan pelajari serta laksanakan dengan sebaik baiknya”, tegasnya.
Camat juga mengatakan agar saudara Moh Alwi Dahlan sebagai perangkat yang baru segera bisa membantu kades dalam mensukseskan segala visi dan misi kepala desa dalam memajukan desa karangan Kidul ini, katanya.
“Dengan dilantiknya oleh kades pada hari ini semoga perangkat yang baru ini bisa melaksanakan tugasnya dengan amanah dan bertanggung jawab atas segala tugas tugasnya”, pungkasnya.
(Moh/ Adi)