Kurang Hati- Hati Dua Pemotor di Driyorejo Bertabrakan. Seperti ini Kronologinya 

Berita142 Dilihat

GresikMediabangsanews.com

Kecelakaan kembali terjadi di wilayah Kecamatan Driyorejo. Pada kecelakaan kali ini melibatkan dua sepeda motor saling bertabrakan gegara kurang waspada dan hati- hati saat menyebrang.

Kecelakaan yang melibatkan sepeda motor Supra X dan Mio tersebut terjadi di Jalan Raya Semambung, Desa Driyorejo, Kecamatan Driyorejo, Kabupaten Gresik. Pada Kamis 13/2/2025 sekira pukul 05:30 Wib.

Pengendara Supra X 125 No Polisi W 4031 LT di kendarai oleh Maftakun (75) warga Sumput, Kecamatan Driyorejo, Kabupaten Gresik.

Sedangkan pengendara Yamaha Mio Nopol W3988 CY dikendarai oleh M.Arifin (48) Warga Desa Kandangan, Kecamatan Duduksampeyan, Kabupaten Gresik.

Seperti ini kronologi nya
Kapolsek Driyorejo Kompol Mushiram menjelaskan kecelakaan antar sepeda motor ini terjadi saat pengendara sepeda motor yamaha Mio melaju dari arah timur ke barat. Sesampainya di pertigaan semambung ada sepeda motor Honda Supra X melaju dari utara menuju ke selatan.

Baca Juga  Begal Merajalela di Kecamatan Pakal, Surabaya. Ini Harapan Warga Kepada Polisi.

“Mengingat jarak sangat dekan pengendara Yamaha Mio tidak sempat ngerim serta hilang keseimbangan sehingga terjadilah tabrakan antar sepeda motor tersebut.” Jelasnya

Kapolsek Driyorejo Kompol Mushiram Menambahkan akibat dari lakalantas tersebut pengendara sepeda motor Yamaha Mio (M.Arifin) mengalami cidera patah tulang leher. Sedangkan pengendara Honda Supra X (Maftakun) mengalami lecet pada paha kiri.

“Selanjutnya korban di bawah ke RS Anwar Medika Balongbendo Sidoarjo untuk dimintakan VER Luka dan kendaraan yang terlibat diamankan unit lantas Polsek Driyorejo.” Pungkasnya

(Moh/ Adi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *