Mayat Pria Tanpa Identitas Di Temukan Di Pinggir Jalan Raya Panceng- Gresik

Berita28 Dilihat

GresikMediabangsanews.com

Warga Desa Wotan Kecamatan Panceng Kebupaten Gresik digegerkan penemuan mayat pria tanpa identitas tergeletak dipinggir jalan raya. Penemuan ini terjadi pada Jumat, 24 Januari 2025, Diketahui sekira Pkl. 12.30 Wib dan dan korban diketahui dalam posisi tertelungkup saat ditemukan.

Kapolsek Panceng Iptu Nasuka mengungkapkan bahwa laporan pertama datang dari warga sekitar yang telah melihat dan curiga terhadap korban yang tergeletak di pinggir jalan.

“Saksi mengetahui ada orang yang dalam kondisi tergeletak dipinggir jalan raya Daendles tepatnya di seberang depan warung yang kemudian saksi mendekat untuk melihat korban” ungkapnya.

Lebih lanjut Iptu Nasuka mengatakan, Saksi kemudian menghubungi rekannya dan menceritakan kejadian tersebut dan selanjutnya rekannya tersebut langsung menghubungi Polsek Panceng dan tenaga medis dari puskesmas Panceng untuk mengecek kondisi korban.

Baca Juga  Kursi PPP Gresik Berpeluang Naik Signifikan, Khoirul Huda Optimis Kembalikan Kursi PPP jadi 7

“Dari hasil pemeriksaan oleh tenaga medis dari Puskesmas Panceng korban yang di duga ODGJ ini dinyatakan sudah meninggal dunia”, katanya.

“Korban pria tanpa identitas ini diperkirakan berusia 59 tahun tinggi ± 164 cm, dengan ciri-ciri fisik kulit sawo matang, rambut pendek beruban. Saat ditemukan, korban memakai kaos berkerah berwarna putih polos dan celana kain berwarna coklat”, ujarnya.

“Jasad pria tak dikenal yang ditemukan di pinggir jalan Raya Daendles Desa Wotan Kecamatan Panceng Kabupaten Gresik itu dibawa ke Puskesmas Panceng dan petugas berupaya menyelidiki identitas korban”, imbuhnya.

“Bagi masyarakat yang kehilangan keluarga, kami persilakan untuk melapor ke Polsek Panceng. Kami akan mencocokkannya dengan informasi di Puskesmas Panceng”, tutupnya.

Baca Juga  Berhasil Kalahkan Dewa Ruci 3:2, KC Group Cerme Di Pastikan Lolos Ke Grand Final.

(Adi/ Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *