Wujud Kedekatan dengan Masyarakat, Satgas Yonif 512/QY Terlihat Sangat Akrab dengan Masyarakat.

Berita160 Dilihat

 

Kiwirok, Kabupaten Pegunungan Bintang, PapuaMediabangsanews.com

Satgas Yonif 512/QY menunjukkan keakraban dan kedekatan yang tulus dengan masyarakat Kiwirok di Pegunungan Bintang, Papua. Pos Kiwirok Satgas Yonif 512/QY rutin melaksanakan berbagai kegiatan bersama masyarakat di sekitar pos, membangun hubungan yang harmonis dan penuh kehangatan. Senin, (4/11/2024).

Suasana keakraban terlihat jelas saat masyarakat berinteraksi dengan para anggota Satgas Yonif 512/QY. Mereka tampak saling berbagi cerita dan kegiatan sehari-hari, menciptakan rasa persaudaraan diantara mereka. Kedekatan ini juga terlihat dari sikap masyarakat yang sudah sangat akrab dengan para anggota Satgas Yonif 512/QY, menjadikan para prajurit bagian tak terpisahkan dari masyarakat.

Salah satu masyarakat, Mama Ball, mengungkapkan perasaannya terhadap kehadiran Satgas Yonif 512/QY di wilayahnya.

Baca Juga  Diduga Bekerjasama Dengan Pengangsu Pertalite, Oknum Operator SPBU 54.641.10 Patut di Beri Sangsi

“Kami merasa senang atas kehadiran Kaka-kaka Tentara dari Satgas Yonif 512/QY di tempat kami,” ujar Mama Ball penuh haru.

Kehadiran Satgas Yonif 512/QY selain memberikan rasa aman, tetapi juga menambah semangat kebersamaan dan rasa saling memiliki antara Satgas Yonif 512/QY dengan masyarakat setempat.

Dalam beberapa hari ini, Satgas Yonif 512/QY aktif mengadakan kegiatan kemasyarakatan di Kiwirok, seperti membantu masyarakat dalam pekerjaan sehari-hari, memberikan pelayanan kesehatan, serta berbagi pengetahuan praktis. Kegiatan-kegiatan tersebut membuktikan komitmen Satgas Yonif 512/QY untuk selalu hadir bersama masyarakat, tak hanya sebagai pengamanan wilayah Perbatasan RI – PNG, namun juga sebagai bagian dari keluarga besar masyarakat Papua.

Kedekatan ini diharapkan dapat mempererat ikatan antara Satgas Yonif 512/QY dengan masyarakat, serta mewujudkan Papua yang lebih aman, damai, dan sejahtera.

Baca Juga  Resmi Dilantik, Panwascam Tekankan Jaga Integritas dan Profesionalisme.

SALAM SATU JIWA SALAM NKRI.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *