Kapolsek Sekaran Pimpin Apel Persiapan Pengamanan Sambut Hari Raya Idul Adha 1445 H Tahun 2024

Berita126 Dilihat

Lamongan, Mediabangsanews.com || Menyambut Hari Raya Idul Adha 1445 H Tahun 2024 Tiga Pilar Kecamatan Sekaran Kapolsek Sekaran Iptu Kharis Ubaidillah, S,sos, M,H. bersama 23 personilnya dan Danramil 0812 Sekaran kapten Kapten Inf. Sobar Atnanto, beserta anggota dan Satpol PP Kecamatan 2 anggota M,Kushoyin, bersama Karangtaruna Kecamatan Sekaran, menggelar apel Persiapan pengamanan malam takbiran yang dilaksanakan di Mapolsek Sekaran. (16/06/24)

Kegiatan apel dipimpin secara langsung oleh Kapolsek Sekaran Iptu Kharis Ubaidillah, S,sos, M,H, dengan diikuti oleh seluruh jajaran TNI/Polri, dan satuan Pamong Praja (Satpol PP).

Usai memimpin apel Kapolsek Sekaran Iptu Kharis Ubaidillah, S,sos, M,H, mengatakan bahwasanya sebelum tiba waktunya perayaan hari raya idul adha 1445 H, Kapolsek Sekaran sudah memberikan himbauan kepada seluruh masyarakat baik di masjid maupun di media sosial (Medsos) terkait segala larangan larangan yang wajib dilaksanakan ketika menyambut hari raya idul Adha, katanya.

Baca Juga  Satlantas Polres Gresik Gelar Ruwatan Lantas di Sekolah Demi Cegah Kecelakaan

“Saat menyambut hari raya Idul Adha tidak boleh melakukan takbir keliling kejalan raya apa lagi dengan memakai sound system, termasuk melakukan Konvoi dengan menggunakan kendaraan yang tidak sesuai spesifikasi terutama Knalpot Brong”, ujar Kapolsek Sekaran Iptu Kharis Ubaidillah.

Kapolsek juga menghimbau agar masyarakat tidak menyalakan petasan karena hal tersebut dapat menggangu ketertiban umum, sebaiknya kegiatan takbir dalam menyambut hari raya Idul Adha 1445 H , seyogyanya dilakukan dengan keliling kampung saja atupun dilakukan di masjid atau musholla, tegasnya.

Iptu Kharis berharap perayaan hari raya idul adha 1445 H Tahun 2024 ini bisa dirayakan dengan baik oleh seluruh masyarakat di kecamatan Sekaran ini tanpa ada gangguan Kamtibmas baik di jalan maupun di desa masing masing, Pungkas Kapolsek.

Baca Juga  Pengamanan Arus Lalu Lintas Polsek Laren Gelar Commander Wish

(Zam)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *