Hadiri Halal Bihalal, Ini Pesan Kapolsek Menganti AKP Roni Ismullah, SH. MM Untuk PPDI Kecamatan Menganti

Berita105 Dilihat

Gresik, Mediabangsanews.com || Kapolsek Menganti AKP Roni Ismullah,SH. MM bersama muspika kecamatan Menganti menghadiri halal bihalal dan laporan tahunan Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) Kecamatan Menganti di Pendopo Wisata Kolaga Desa Beton Kecamatan Menganti Kabupaten Gresik. Sabtu, 04/05/2024. Pagi

Pada kesempatan tersebut Kapolsek Menganti AKP Roni Ismullah, SH. MM berpesan kepada seluruh anggota PPDI Kecamatan Menganti yang hadir agar bisa mengelola administrasi dengan benar sesuai aturan agar tidak masuk dalam masalah hukum.

“Bentuk kegiatan apapun yang menggunakan anggaran negara harus benar benar di teliti dengan baik agar tidak salah dan agar tidak dianggap menggunakan anggaran negara untuk kepentingan pribadi (Korupsi) sehingga harus berurusan dengan hukum”, ujar Kapolsek Menganti AKP Roni Ismullah.

Baca Juga  Kapolsek Babat Hadiri Acara Halal Bihalal Bersama Forkopimcam Kecamatan Babat

“Kami Forkopimcam Menganti berharap semua perangkat desa bisa menjalankan amanahnya sebagai pejabat pemerintahan ini dengan baik dan bila ada sesuatu yang hal yang tidak difahami marilah kita saling berkordinasi bersama kami jajaran Forkopimcam” tambahnya.

Kapolsek Menganti juga berharap seluruh anggota PPDI ini sebagai pelayan masyarakat bisa melayani masyarakat dengan hati yang ikhlas karena dengan keikhlasan kita insyaallah akan dibalas oleh Allah SWT sebagai amal ibadah yang baik.

“Dengan tidak mengurangi rasa hormat, kami jajaran Forkopimcam Menganti mengucapkan minal aidzin Wal Faidzin mohon maaf lahir dan batin. Semoga di momen bulan Syawal ini seluruh kesalahan baik disengaja maupun tidak disengaja bisa dimaafkan”, tutupnya.

Baca Juga  Polres Lamongan Melaksanakan Pengamanan Peluncuran Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Lamongan 2024 dengan Tema "Sinergi Lamongan Menuju Gemilang Bersama"

(Moh/ Kus/ Adi) 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *