Kapolres Lamongan Bagikan Langsung Parcel Lebaran kepada Keluarga Besar Polres dan Mitra Polri

Sosial72 Dilihat

Lamongan Mediabangsanews.com ||Kapolres Lamongan, AKBP Bobby A. Condroputra, S.H, S.I.K, M.Si, membagikan secara langsung parcel Lebaran Idul Fitri 1445 H/2024 kepada keluarga besar Polres Lamongan dan Mitra Polri.

Acara pembagian tersebut dilaksanakan secara simbolis pada saat apel pagi,(02/04) dan dihadiri oleh berbagai pihak yang terkait, Wakapolres Lamongan, KOMPOL Akay Fahli, S.Kom., S.I.K., M. Si., serta para Pejabat Utama Polres Lamongan, anggota Polres Lamongan, dan perwakilan Mitra Polri turut hadir dalam kegiatan yang penuh makna ini.

Kapolres Lamongan mengungkapkan telah menyiapkan ribuan paket untuk diberikan kepada Keluarga Besar Polri dan Mitra Polri, “ Total ada 1.517 paket parcel Lebaran disiapkan dengan penuh kasih sayang, untuk dibagikan kepada keluarga besar Polres Lamongan dan Mitra Polri.” Jelasnya.

Baca Juga  Peduli.! Terhadap Warganya Pemerintahan Desa Sumberdadi Mendistribusikan Air Bersih ke Warga Yang Terdampak

Adapun rincian bingkisan parcel yang diberikan untuk Anggota Polri Polres Lamongan sejumlah 901 paket, PNS 46 paket, PHL 126 paket, dan Mitra Polri: 444 paket.

Bingkisan parcel ini tidak hanya merupakan simbol kepedulian dan kebersamaan, tetapi juga sebagai wujud apresiasi atas dedikasi serta kerja keras seluruh anggota Polres Lamongan dan Mitra Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat diwilayah Lamongan.

Kapolres Lamongan, menyampaikan rasa syukur dan terima kasihnya kepada seluruh keluarga besar Polres Lamongan dan Mitra Polri atas kontribusi serta kerja keras mereka dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Lamongan.

“Saya atas nama Polres Lamongan mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi yang setinggi tingginya untuk seluruh Anggota dan juga Mitra Polri yang telah membantu kami selama ini menjaga kondusifitas wilayah Kabupaten Lamongan.” Lanjutnya.

Baca Juga  Penghujung Bulan Ramadhan 1445 H, Muslimat NU Ranting ABR Salurkan Santunan Untuk Yatim-Piatu, Janda dan Dhuafa

Acara pembagian parcel Lebaran Idul Fitri tidak hanya memberikan kebahagiaan materiil, tetapi juga memberikan nilai-nilai kebersamaan, persaudaraan, dan kepedulian yang sangat berarti bagi seluruh keluarga besar Polres Lamongan dan Mitra Polri.

Beliau juga berharap pembagian parcel ini dapat menjadi sarana mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan semangat kebersamaan di antara seluruh anggota Polres Lamongan dan Mitra Polri.

“Semoga bingkisan yang kami berikan dapat bermanfaat bagi semua pihak dan semangat kebersamaan ini terus terjaga antara Polri serta elemen masyarakat.” Tutupnya.

(Zam/Adi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *