12 Tahun Tinggal di Perumahan  Menganti Alam Raya Sentosa (Mars) Tak Punya Fasilitas Tanah Makam. Ratusan Warga Menagih Janji.

Berita148 Dilihat

Gresik. Mediabangsanews.com || Ratusan warga perumahan Menganti Alam Raya Sentosa (Mars) berkumpul menjadi satu di pintu masuk perumahan untuk menyampaikan aspirasi terbuka di muka umum dan membawa spanduk bertuliskan ‘ Warga Perumahan Menganti Alam Raya Sentosa (Mars) Menuntut Tanah Makam’

Sekedar diinformasikan keberadaan perumahan Menganti Alam Raya Sentosa (Mars) di Desa Hulaan, Kecamatan Menganti, Kabupaten Gresik.

Aksi penyampaian pendapat di depan umum tersebut diikuti oleh seluruh warga perumahan Menganti Alam Raya Sentosa (Mars) terlihat mulai dari anak anak hingga orang dewasa baik laki laki maupun perempuan. Pada Minggu 26/11/2023

Menurut informasi yang didapat wartawan dari warga sekitar aksi demo tersebut menuntut fasilitas umum tanah makam. Perumahan Mars ini sudah berdiri sekitar 12 tahun namun belum adanya tanah makam.

Baca Juga  Respons Cepat, Satgas Yonif 512/QY Berikan Layanan Kesehatan Gratis.

“perum ini sudah berdiri 12 tahun tapi tak kunjung ada penyelesaian fasilitas tanah makam” tutupnya

Terlihat salah satu perwakilan dari warga perumahan Mars menyampaikan orasi  dengan singkat, padat, jelas yang intinya seperti ini “ Kami sudah sekitar 12 tahun menghuni perumahan mars,  kami memohon kepada pemerintahan setempat karena penghuni perumahan Mars ini semakin banyak. Kami juga punya anak maka untuk itu  kami segera diberikan fasilitas tanah makam secepatnya sesuai dengan kesepakatan awal”

(Adi)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *